Belajar Blog dari Master SAGUSABLOG


Sejak ada Informasi akan ada Pelatihan Online Gratis SAGUSABLOG angkatan 8, (Satu Guru Satu BLOG), saya mulai berfikir untuk bisa belajar blog dengan Blogspot. Sebenarnya ngeblog sudah lama saya jalani. sejak tahun 2006, http://sukari.info sudah berubah 3x. pertama masih menggunakan Dreamweafer, Mamboo dan kemudian sejak tahun 2007 berali sepenuhnya ke Joomla. 
Terbiasa dengan menggunakan blog menggunakan CMS Joomla dari versi 1.5 sampai sekarang ke versi 3.xx. dari menggunakan Joomla ini ada 2x gagal melakukan Upgrade ke versi yang baru sehingga harus memindahkan secara manual. Tahun 2012 mulailah belajar blog menggunakan Wordpress dengan sub domain di http://ekamedia.sukari.info. Khusus untuk sub domain ini saya fokuskan tentang perkembangan dan tutorial tentan teknologi virtualisasi. 
Dengan 2 CMS ini saya merasa sudah cukup terbiasa. mulai dengan pengaturan tema, menu, Slider dan beberapa fitur tambahan lain. namun dengan Blogspot saya pernah menggunakan juga namun tidak berlanjut karena saat itu tampilannya masih susah untuk custom. alamat nya ada di http://kaqica.blogspot.com.
3 hari sebelum Hari H (tanggal 25 Desember ) saya sudah menyiapkan diri untuk Membuat blog igi Gresik dengan alamat di http://igi-gresik.blogspot.co.id besar harapan kami semua informasi seputar berita IGI Gresik, Kegiatan IGI Gresik dan Dokumentasinya bisa terkumpul. dan Jika pelatihan di mulai, maka prosesnya akan mengikuti tahap demi tahap. sembil menyesuaikan panduan yang telah diberikan.
Pada tanggal 25 Desember 2017 ini, modul 1 sampai modul 6 sudah saya selesaikan versi saya. karena ada bebearapa penugasan yang saya coba gantikan dengan menu dan kebutuhan yang ada di blog IGI, semoga Master Sagusablog bisa menerima apa yang sudah saya lakukan pada kelas Dasar ini. masih butuh arahan dan bimbingan dari Sang Master Sagusablog meningingat Blogspot masih baru dan harus segera menyeseuaikan dengan yang selama ini di lakukan.
Salam hangat.
Semangat belajar pada Ahlinya



Post a Comment (0)
Previous Post Next Post