IGI JATIM SUKSES MENGGELAR WORKSHOP SEKOLAH RAMAH ANAK

Kegiatan Workshop Sekolah Ramah Anak yang diselenggarakan IGI Jatim melalui Zoom Meeting



IGI Jatim, Surabaya- Pandemi Covid-19 tak menghalangi IGI Jawa Timur untuk terus bergerak meningkatkan kompetensi guru. Setelah sukses menyelenggarakan Pelatihan Fasilitator Daerah Sekolah Ramah Anak (SRA) Jawa Timur bersama Aspirasi dan Kementrian Pemberdayaan Perempuan dan Perlindungan Anak (KPPPA) pada bulan April yang lalu, IGI Jatim kembali menggelar  Workshop Sekolah Ramah Anak (SRA) pada hari Jumat-Ahad, 29-31 Mei 2020. Workshop yang dilaksanakan dalam jaringan (daring) ini menggunakan aplikasi Zoom Meeting.  Kegiatan lanjutannya yakni On the job learning dilaksanakan pada tanggal 1-14 Juni 2020.

Animo para pendidik di Jawa Timur sangat tinggi terhadap pelaksanaan workshop SRA IGI Jatim. Hal ini terlihat dari jumlah peserta yang membludak hingga lebih dari 300 peserta yang terdiri dari pengawas, kepala sekolah, dosen, dan guru. Kegiatan yang semula direncanakan dua gelombang, akhirnya dilaksanakan tiga gelombang untuk mengakomodir permintaan peserta.

KPPPA dan Dinas Pemberdayaan Perempuan, Perlindungan Anak, dan Kependudukan (DP3AK) mendukung penuh kegiatan ini. Kepala Dinas P3AK, Dr. Andriyanto,SH., M.Kes memberikan apresiasi kepada IGI Jawa Timur yang terus berkiprah mendukung pemerintah dan meningkatkan kompetensi guru dan kualitas pendidikan. Dalam sambutannya, Dr. Andriyanto berpesan agar IGI Jatim dapat terus memfasilitasi pelatihan-pelatihan yang dibutuhkan para guru.

Ketua IGI Jatim, Dr. H. Marjuki, M.Pd. menyampaikan rasa syukur dan ucapan terimakasih kepada KPPPA dan DP3AK, serta Aspirasi. “Kehadiran Bapak Kepala Dinas Pemberdayaan Perempuan, Perlindungan Anak dan Kependudukan untuk membuka kegiatan ini menjadi dukungan yang luar biasa bagi IGI Jatim. Ini menjadi motivasi bagi kami semua untuk berupaya mewujudkan Sekolah Ramah Anak, “kata Dr. Marjuki. Dalam sambutannya, Dr. Marjuki menjelaskan bahwa langkah ini merupakan upaya untuk mengajak para pejuang pendidikan mau berhijrah dari kemuliaan satu menuju kemuliaan berikutnya.


Dra. Elvi Hendrani, Asdep KPPPA saat menyampaikan materi
Narasumber dalam kegiatan ini yaitu Assisten Deputi Pemenuhan Hak Anak Atas Pendidikan, Kreativitas dan Budaya, Dra. Elvi Hendrani dan fasilitator nasional SRA sekaligus Ketua Aspirasi, Bekti Prastyani. Kegiatan yang dikemas secara interaktif ini dipandu oleh Bagus Dibyo Sumantri selaku sekretaris Aspirasi. Tak hanya memandu acara, Bagus juga memberikan wawasan, tips, dan pengalaman real yang menguatkan paparan para Narasumber.

Tampak antusiasme yang tinggi dari peserta workshop ini selama tiga hari.  Selain pemaparan materi, ada sesi praktik baik yang dibagikan kepada para peserta. Pengalaman praktik baik Bagus Dibyo Sumantri menjadi inspirasi bagi para peserta. Demikian pula praktik baik dari Musmuliadi, Kepala MAN 1 Soppeng yang memberikan gambaran nyata bagaimana penerapan Sekolah Ramah Anak.



Bekti Prastyani, Fasilitator Nasional SRA saat menyampaikan materi

Peserta dari Probolinggo, Yuliastutik, S.Pd, M.M.Pd. menyatakan senang bisa mengikuti kegiatan ini. “Alhamdulillah, banyak ilmu yang saya dapatkan. Narasumbernya mantap. Panitia juga sabar dan telaten. Meski saya belum sepenuhnya melek IT, tapi saya ingin para guru dan kepala sekolah mau berubah dan hijrah mewujudkan Sekolah Ramah Anak. Saya yang tua saja semangat, maka yang muda harus lebih semangat, “ungkap Pengawas Sekolah dari Dinas Pendidikan Kabupaten Probolinggo ini.

Dalam kegiatan ini, juga dilaksanakan peluncuran Web SRA IGI Jatim oleh Dra. Elvi Hendrani. Web ini diharapkan dapat menjadi media komunikasi dan informasi tentang Sekolah Ramah Anak. Para pejuang SRA dapat  saling berbagi tentang informasi,  implementasi, dan praktik baik Sekolah Ramah Anak, dengan semangat sharing and growing together.  [Wafi]


4 Comments

  1. Alhamdulillah barakallah
    Kehadiran IGI Jatim dalam setiap event sangat dinanti masyarakat Jawa Timur khususnya. Setiap upaya peningkatan mutu selalu direspon dengan baik, menandakan masyarakat Jawa Timur semangat belajarnya tinggi dan IGI Jawa Timur memahami apa yang dibutuhkan masyarakatnya.

    Terima kasih Bu Wafi yang telah mengomunikasikan hasil hasil workshop dengan baik sukses selalu.

    #Salam Literasi
    #Salam Lembayung Rindu
    #Salam Sekolah Ramah Anak
    #Salam IGI. Yang Muda Luar Biasa

    ReplyDelete
  2. Sukses IGI Jatim....kami tunggu workshop daring nya...di masa pandemi ini kami para guru sangat membutuhkan kegiatan berupa webinar ini....shg stay at home kami bermanfaat disamping KBM daring yg kami lakukan...

    ReplyDelete
  3. Sukses IGI Jatim kegiatan yg sangat bermanfaat bagi kami para guru ,besar harapan kami untuk workshop daring berikutnya ,narasumbernya memang Yes... Ok

    ReplyDelete
  4. Alhamdulillah. Semoga sukses selalu utk IGI Jatim ke depannya. Aamiin Ya Rabbal 'Aalamiin 🤲

    ReplyDelete
Post a Comment
Previous Post Next Post