|
Sukari memberikan sambutan (Tangkapan layar oleh Budiyanto/ IGISumenep) |
IGISumenep-Pelatihan pembuatan media pembelajaran interaktif digelar Ikatan Guru Indonesia Kabupaten Sumenep (IGI Sumenep) dengan memanfaatkan Canva for Education dan Kinemaster. Menurut Ketua IGI Sumenep Budiyanto, pelatihan ini diadakan setelah melakukan survei pada beberapa grup media online tentang pelatihan yang dibutuhkan oleh para guru. Dari survei ini dihasilkan data perlunya pelatihan Canva dan Kinemaster, Jumat (24/02/2023).
M. Sadik selaku ketua panitia pelatihan mengucapkan terimakasih kepada Kepala Dinas Pendidikan Kabupaten Sumenep, Kepala Cabang Dinas Pendidikan Provinsi Jawa Timur Wilayah Kabupaten Sumenep dan Kepala Kemenag Kabupaten Sumenep atas dukungan yang diberikan pada penyelenggaraan pelatihan ini. Untuk efektifitas kegiatan, panitia pelatihan awalnya menargetkan 50 peserta. Namun, banyaknya permintaan dari beberapa guru untuk mengikuti pelatihan ini membuat panitia membuka pendaftaran lagi hingga 2 jam sebelum pelatihan dimulai. Guru yang mengikuti pelatihan terdiri dari 90 guru dari jenjang yang berbeda. Bahkan ada beberapa peserta dari kepulauan Sumenep yang mengikuti pelatihan ini.
Pelatihan ini dilangsungkan secara hybrid yaitu dua kali daring dan satu luring. Kegiatan dalam jaringan(daring) pertama dilaksanakan selama dua hari dari tanggal 24 hingga 25 Februari 2023. Tahap berikutnya, pelatihan akan diadakan secara luring pada tanggal 5 Maret 2023. Selanjutnya, pelatihan secara online akan dilangsungkan pada hari Sabtu tanggal 11 Maret 2023 untuk pemantapan dan refleksi.
Sebagai narasumber dari pelatihan ini Faishal Habsyi, Norani Yanuar Subandi, dan Ach. Jauza yang semuanya merupakan pengurus IGI Sumenep. Faishal memiliki latar belakang sebagai Instruktur Nasional Sagusava sekaligus sebagai CGP angkatan 7. Norani sendiri sebagai Guru penggerak angkatan 5 yang memiliki pengalaman sebagai Instruktur Nasional PKB. Ach. Jauza juga merupakan lulusan Guru Penggerak angkatan 5 sekaligus sebagai guru bersertifikat Google.
Pada hari pertama Jumat 24 Februari 2023, acara dibuka oleh Kepala Bidang Pembinaan GTK Dinas Pendidikan Kabupaten Sumenep Sunarto. Menurutnya, guru di kabupaten Sumenep sudah mulai tergerak, namun masih sedikit yang bisa menggerakkan. Semoga kegiatan yang sederhana ini merupakan salah satu embrio pada kegiatan-kegiatan berikutnya yang akan mulai menjamur dan harus kita jamurkan di kabupaten Sumenep, tegasnya. Dia juga mengajak para guru untuk bersama-sama kembali memahami filsafat pendidikan Ki Hadjar Dewantara yang akhi-akhir ini seakan mulai terlupakan.
Selanjutnya, ketua IGI Wilayah Jawa Timur Sukari menyampaikan harapannya agar IGI bisa bekerjasama dengan Dinas Pendidikan Kabupaten Sumenep dalam programnya IGI Goes to School yang sudah banyak diterapkan di kabupaten lainnya. Program ini bertujuan untuk menjawab kebutuhan sekolah dalam rangka peningkatan mutu pendidikan melalui pengembangan kompetensi guru.
|
Pelatihan pada hari kedua(Tangkapan layar Budiyanto/IGISumenep) |
Dalam pelatihan ini, para narasumber menjelaskan tata cara penggunaan aplikasi Canva for Education dan Kinemaster. Para narasumber juga mengundang peserta berkolaborasi mempraktikkan pembuatan media belajar interaktif. Para peserta sangat antusias mengikuti pelatihan ini.
Ketua IGI Sumenep menyampaikan tujuan dari pelatihan ini agar guru-guru peserta pelatihan bisa memanfaatkan berbagai fitur pada Canva for Education dan Kinemaster untuk media pembelajaran. Dia berharap pemanfaatan media pembelajaran interaktif dari kedua aplikasi ini bisa meningkatkan hasil belajar murid. (wanda)